Selasa, 17 Januari 2012

Kinerja Kades Linggasirna Banyak Berhasil


Cecep Sudrajat

Tasikmalaya, Melayu Pos
cecep sudrajatDesa adalah kesatuan masyarakat hukum yang memiliki batas wilayah yang berwenang mengatur dan mengurus kepentingan masyarakat berdasarkan asal usul dan adat istiadat setempat yang diakui dan dihormati dalam sistem pemerintahan NKRI.

Pembentukan desa tentu saja diaplikasikan diarahkan guna mempercepat terwujudnya kesejahteraan masyarakat itu sendiri. Dengan kata lain sebagai tangan kanan dan ujung tombak setiap program Negara terhadap rakyatnya. Sesuai dengan salah satu tujuan desa adalah memberikan pelayanan masyarakat dengan optimal, menciptakan pemerintahan yang bersih, dinamis, adil, dan sejahtera.

Menciptakan sesuatu keadaan yang kondusif dan amanah, dalam kenyataannya desa tidak bisa bertindak secara sendiri, namun harus tetap berlaku pada tata perundangan yang berlaku, baik berupa keputusan kebenaran ataupun keputusan bupati. Desa Linggasirna yang dipimpin Cecep Sudrajat, dan dibantu aparatur desa serta lembaga yang ada di dalamnya. Buku yang dipandu sebagai kepanjangan pemerintah pusat. Selama menjabat sebagai kepala desa banyak hal yang diselesaikan baik berupa usaha maupun kebutuhan yang menyentuh langsung ke masyarakat.

Program PNPM Mandiri untuk ibu-ibu (SPP) secara bergulir, dan sarana prasarana kebutuhan masyarakat program pemerintah yang telah dilaksanakan (fisik) diantaranya saluran air bersih, pengaspalan jalan dan bendungan irigasi.

“Namun apapun segala keberhasilan tersebut tidak lepas dari kinerja aparatur desa yang solid, kepercayaan masyarakat, juga perhatian pemerintah daerah dan pusat menjadi satu dukungan yang sangat penting untuk bisa membangun desa yang bermartabat dan takwa,” ujar Cecep kepada Melayu Pos. Ujang M



Tidak ada komentar:

Posting Komentar